You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ratusan Warga Antri Sembako Murah di RPTRA Villa Kapuk Mas 2
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Pangan Bersubsidi Dijual di RPTRA Villa Kapuk Mas 2

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Utara bekerja sama dengan PT Food Station Tjipinang Jaya dan PD Dharma Jaya menggelar penjualan pangan bersubsidi di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Villa Kapuk Mas 2, Jl Vikamas Barat 6, RT 03/03, Kelurahan Kapuk Muara, Kecamatan Penjaringan.

Seluruh transaksi dilakukan secara non tunai

Program pangan murah ini dikhususkan bagi warga kurang mampu pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP), serta petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) maupun Pekerja Harian Lepas (PHL) di unit teknis.

Kepala Sub Bagian Tata Usaha Sudin KPKP Jakarta Utara, Unang Rustanto menuturkan, dalam penjualan sembako murah kali ini disiapkan sebanyak 600 paket. Tiap paket dijual seharga Rp 85 ribu terdiri dari daging sapi, ayam, beras, dan telur.

Paket Pangan Murah Diminati Warga Rusun Penjaringan

"Seluruh transaksi dilakukan secara non tunai. Kami menyediakan mesin Electronic Data Capture (EDC) Bank DKI," kata Unang, Senin (18/12).

Dijelaskannya, paket sembako bersubsidi ini dijual jauh lebih murah dibandingkan harga pasaran. Untuk daging sapi dari harga pasaran sekitar Rp 85 ribu hanya dijual Rp 35 ribu per kilogram, daging ayam dari Rp 35 ribu dijual Rp 8.000 per kilogram, beras dijual dengan harga Rp 30 ribu per kemasan isi lima kilogram, dan telur ayam dijual Rp 12 ribu per tray.

"Hingga pukul 14.00, sudah ada 250 warga berkategori penerima subsidi yang datang. Kami ingin program ini betul-betul dapat membantu warga kurang mampu," terangnya.

Sementara, salah seorang warga, Neneng (42) mengungkapkan, dirinya merasa senang dengan adanya program pangan murah ini. Sebab, harga sejumlah komoditas biasanya mengalami kenaikan jelang Natal dan Tahun Baru.

"Kita sangat terbantu dengan adanya program pangan murah ini. Harga belinya jauh lebih murah dibandingkan harga pasaran," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1464 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1281 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1070 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1011 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye983 personDessy Suciati